Bawaslu Kepri Perkuat Pengawasan Pemilihan, Jamin Kualitas Penyelenggaraan Pilkada 2024
|
Batam, Dalam upaya memperkuat pengawasan dan menjamin kualitas penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan datang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Kepulauan Riau menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Tahapan Pencalonan Pasca Pelaksanaan Penelitian Administrasi Pasangan Calon di Kantor Bawaslu Kota Batam pada Rabu (09/09/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota, serta narasumber dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau Ferry Manalu. Kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergi dan pengawasan terhadap proses pencalonan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan datang.
Ketua Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau, Zulhadril Putra, menyampaikan dalam sambutannya pentingnya pengawasan yang ketat terhadap tahapan pencalonan, terutama setelah pelaksanaan penelitian administrasi pasangan calon. Beliau menegaskan bahwa setiap proses pencalonan harus berjalan sesuai dengan peraturan dan undang-undang yang berlaku guna menjaga integritas demokrasi di daerah Kepulauan Riau.
Dalam rapat tersebut, dipaparkan hasil pengawasan tahapan penelitian administrasi pasangan calon oleh Bawaslu Kabupaten/Kota. Beberapa kendala teknis yang terjadi di lapangan juga dibahas secara terbuka untuk mencari solusi yang tepat. Selain itu, langkah-langkah pengawasan lanjutan juga menjadi salah satu agenda penting dalam diskusi.
Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau, Febriadinata, menyatakan bahwa peran Bawaslu Kabupaten/Kota sangat penting dalam memastikan agar tidak ada pelanggaran yang terjadi di tahapan pencalonan. "Pengawasan yang ketat dan koordinasi yang baik serta memastikan setiap penyusunan peta kerawanan, surat pencegahan, LHP, dan rekapitulasi hasil pengawasan akan meminimalisir potensi pelanggaran dan kecurangan," ujarnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi, di mana para peserta memberikan masukan terkait penguatan strategi pengawasan yang lebih efektif di setiap tahapan Pemilihan. Harapannya, hasil dari rapat koordinasi ini dapat meningkatkan kualitas pengawasan dan penyelenggaraan Pemilihan di Kepulauan Riau.